1. Input Device
Adalah alat yang digunakan untuk menerima input dari luar sistem, dan dapat berupa signal input atau maintenance input.
Di dalam sistem komputer, signal input berupa data yang dimasukkan ke dalam sistem komputer, sedangkan maintenance input berupa program yang digunakan untuk mengolah data yang dimasukkan. Dengan demikian, alat input selain digunakan untuk memasukkan data juga untuk memasukkan program.

Peralatan input device dapat digolongkan menjadi 2 yaitu input device langsung dan tidak langsung:
- Alat input langsung yaitu input yang dimasukkan langsung diproses oleh alat pemroses,
- Alat input tidak langsung melalui media tertentu sebelum suatu input diproses oleh alat pemroses
Contoh Input Device Langsung
Alat input langsung dapat berupa papan ketik (keyboard), pointing device (misalnya mouse, touch screen, light pen, digitizer graphics tablet), scanner (misalnya magnetic ink character recognition, optical data reader atau optical character recognition reader), sensor (misalnya digitizing camera), voice recognizer (misalnya microphone).
Contoh Input Device Tidak Langsung
Sedangkan alat input tidak langsung misalnya keypunch yang dilakukan melalui media punched card (kartu plong), key-to-tape yang merekam data ke media berbentuk pita (tape) sebelum diproses oleh alat pemroses, dan key-to-disk yang merekam data ke media magnetic disk (misalnya disket atau harddisk) sebelum diproses lebih lanjut.
Keyboard
Papan yang terdiri dari tombol-tombol untuk mengetikkan kalimat dan simbol-simbol khusus lainnya pada komputer. Keyboard dalam bahasa Indonesia artinya papan tombol jari atau papan tuts.
Koneksi Keyboard
- Dengan kabel -- Serial -- Serial Port
- Dengan kabel -- USB -- USB Port
- Wireless (Tanpa Kabel)

Tipe Konektor Komputer
Contoh Lain Input Device
- Video camera : video capture
- Web cam : web page
- Microphone : mic level input
- Audio : line level input
- Scanner : flat photo images, line art, paper documents
- OCR : Optical Character Recognition
- MICR : Magnetic Ink Character Recognition (bank checks)
- Bar code : reader pointofsale, turnaround documents
- Biometric Input : fingerprint scan, voice recognition, face recognition, retinal scan, signature recognition.
2. Output Device
Output yang dihasilkan dari pemroses dapat digolongkan menjadi empat bentuk:
- Tulisan (huruf, angka, simbol khusus),
- Image (dalam bentuk grafik atau gambar),
- Suara,
- Bentuk lain yang dapat dibaca oleh mesin (machine-readable form).
- Tiga golongan pertama : dapat digunakan langsung oleh manusia sedangkan no 4 biasanya digunakan sebagai input untuk proses selanjutnya dari komputer.
Secara fungsi Output device dibagi menjadi 3 yaitu:
Hard-copy device, yaitu alat yang digunakan untuk mencetak tulisan dan image pada media keras seperti kertas atau film. Sifatnya permanen dan lebih portable (dapat dilepas dari alat outputnya dan dapat dibawa ke mana-mana). Alat yang umum digunakan untuk ini adalah printer, plotter, dan alat microfilm.
Soft-copy device, yaitu alat yang digunakan untuk menampilkan tulisan dan image pada media lunak yang berupa sinyal elektronik, contoh : video display, flat panel, dan speaker.
Drive device atau driver, yaitu alat yang digunakan untuk merekam simbol dalam bentuk yang hanya dapat dibaca oleh mesin pada media seperti magnetic disk atau magnetic tape. Alat ini berfungsi ganda, sebagai alat output dan juga sebagai alat input yang menggunakan media magnetic disk adalah disk drive, dan yang menggunakan media magnetic tape adalah tape drive.
Monitor
Terdapat macam-macam model dan jenis monitor, diantaranya adalah sebagai berikut:
- CRT = cathode ray tube, can have a flat screen
- LCD = liquid crystal display, also called flat panel
- Gas Plasma = flat, with quality near CRT, but expensive and limited life
| Standard | Suggested Resolution | Maximum Possible Colors |
|-----------------------------------|----------------------------------------------|-----------------------------------------------------|
| Monochrome Display Adapter (MDA) | 720 x 350 | 1 for text |
| Video Graphics Array (VGA) | 640 x 480 320 x 200 | 16 256 |
| Extended Graphics Array (XGA) | 1024 x 768 640 x 480 | 256 65,536 |
| Super Video Graphics Array (SVGA) | 800 x 600 1024 x 768 1280 x 1024 1600 x 1200 | 16.7 million 16.7 million 16.7 million 16.7 million |
| Beyond SVGA | 1920 x 1440 2048 x 1536 | 16.7 million 16.7 million |
Projector

Projector hampir sama dengan monitor. Fungsinya adalah untuk menampilkan gambar/visual hasil pemrosesan data. Hanya saja, infocus memerlukan obyek lain sebagai media penerima pancaran singnal-signal gambar yang dipancarkan. Media penerima tersebut sebaiknya memiliki permukaan datar dan berwarna putih (terang). Biasanya yang digunakan adalah dinding putih, whiteboard, ataupun kain/layar putih yang dibentangkan. namun banyak orang awam menyebutnya sebagai LCD padahal tidak seperti itu.
Printer

Plotter

Impact:
- Line printer : Scrolled paper, rotating character drum, timed hammers.
- Dotmatrix : scrolled paper, 9pin or 24pin print head traverses lines.
Nonimpact:
- Thermal : scrolled heatsensitive paper, heated pins on print head
- Inkjet : cut paper, colored ink spray jets on print head
- Laser : cut or scrolled paper, laser images are fixed with toner
- Dyesublimation : highquality color images using thermal dye transfer