Apa list view widget itu? Dengan widget ini, kamu bisa membuat sebuah daftar berisi banyak item. Dua item atau lebih bisa dipilih bersamaan tergantung pada jenis list view widget yang kita gunakan.

Gambar 7.1. Selection widget 1
1. Jalankan Enclipse, buat Project baru

Gambar 7.2. New Project
2. Isilah parameter seperti berikut
| Project name | MengenalSelectionWidget |
|------------------|--------------------------|
| Build Target | Android 2.2 |
| Application name | Mengenal Slection Widget |
| Package name | contoh.seleksi |
| Create Activity | seleksi |
| Min SDK version | 8 |
3. Kemudian ketikkan script berikut ini pada main.xml
<?xml version="1.0" encoding="utf-8"?>
<LinearLayout
xmlns:android="http://schemas.android.com/apk/res/android"
android:orientation="vertical"
android:layout_width="fill_parent"
android:layout_height="fill_parent" >
<TextView
android:id="@+id/yangDipilih"
android:layout_width="fill_parent"
android:layout_height="wrap_content" />
<ListView
android:id="@android:id/list"
android:layout_width="fill_parent"
android:layout_height="fill_parent"
android:drawSelectorOnTop="false"
/>
</LinearLayout>
4. Ketiklah script seleksi.java seperti berikut
package contoh.seleksi;
import android.app.ListActivity;
import android.os.Bundle;
import android.view.View;
import android.widget.ArrayAdapter;
import android.widget.ListView;
import android.widget.TextView;
public class seleksi extends ListActivity {
/** Called when the activity is first created. */
TextView seleksi;
String[] pilihan = {
"Merbabu", "Merapi", "Lawu", "Rinjani",
"Sumbing","Sindoro", "Krakatau", "Selat Sunda",
"Selat Bali","Selat Malaka","Kalimantan",
"Sulawesi", "Jawa" };
@Override
public void onCreate(Bundle savedInstanceState) {
super.onCreate(savedInstanceState);
setContentView(R.layout.main);
setListAdapter(new ArrayAdapter<String>
(this,android.R.layout.simple_list_item_1, pilihan));
seleksi = (TextView) findViewById(R.id.yangDipilih);
}
public void onListItemClick(ListView parent, View v,
int position, long id) {
seleksi.setText(pilihan[position]);
}
}
5. Bila script berantakan, lakukan Format (source > format).
6. Lakukan RUN dan lihat hasilnya.
Penjelasan Program
Baik, kita mulai dari layout main.xml. Kamu hanya perlu menaruh sebuah TextView (baris 7-10) untuk menampilkan apa saja yang Kamu klik dan sebuah ListView (baris 11-15) untuk menampilkan item apa saja yang dapat diklik. Dua widget diatas, dirangkai dalam satu LinearLayout.
Kita beralaih ke activity, baris 12 merupakan bagian pendeklarasian objek dan pada baris 13-17 kita membuat object jenis array bertipe string isinya adalah nama-nama gunung dan selat di Indonesia. Method setLIstAdapter() pada baris 22 dapat dianalogikan seperti jembatan penghubung antara ListView pada layout xml dengan item array. Baris 23 apabila simple_list_item_1 diganti dengan simple_list_single_choice maka hasilnya terlihat seperti Gambar 6.10(a), sedangkan bila diganti dengan simple_list_ multiple_choice hasilnya seperti gambarĀ 6.10(b).

Gambar 7.3.(a) ListView dengan simple_list_single_choice, b) ListView dengan simple_list_multiple_choice
Sumber
omayib.com